Perilaku yang di larang dalam islam


Al Quran berisi peringatan, larangan, dan kabar bahagia dari Allah SWT untuk hambaNya. Salah satu peringatan tercantum dalam surat Al Isra ayat 23, yang membahas hubungan anak dengan orang tua.

Berikut ayat QS Al Isra ayat 23 dalam Arab dan latin

وَقَضَىٰ رَبُّكَ أَلَّا تَعْبُدُوٓا۟ إِلَّآ إِيَّاهُ وَبِٱلْوَٰلِدَيْنِ إِحْسَٰنًا ۚ إِمَّا يَبْلُغَنَّ عِندَكَ ٱلْكِبَرَ أَحَدُهُمَآ أَوْ كِلَاهُمَا فَلَا تَقُل لَّهُمَآ أُفٍّ وَلَا تَنْهَرْهُمَا وَقُل لَّهُمَا قَوْلًا كَرِيمًا

Arab latin: Wa qaḍā rabbuka allā ta’budū illā iyyāhu wa bil-wālidaini iḥsānā, immā yabluganna ‘indakal-kibara aḥaduhumā au kilāhumā fa lā taqul lahumā uffiw wa lā tan-har-humā wa qul lahumā qaulang karīmā

Artinya: Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.

Dikutip dari Perbandingan Mazhab Fiqh: Penyesuaian Pendapat di Kalangan Imam Mazhab karya H Syaikhum MHI dan Norwill MHI, ayat ini membahas akhlak anak pada orang tua. Ada aturan dan larangan yang harus dipatuhi sebagai muslim, yang selalu menghormati orang tuanya.

Larangan untuk muslim sesuai QS Al Isra ayat 23:

1. Larangan mengatakan perkataan yang bersifat menggampangkan, meremehkan, atau menganggap kecil (uffin).

2. Larangan membentak orang tua dengan kata-kata kasar

3. Larangan bicara dengan orang tua, kecuali dengan perkataan yang mulia

4. Larangan tidak bersikap tawadhu pada orang tua, misalnya rendah hati dan tidak sombong

5. Larangan untuk lupa mendoakan orang tua yang masih hidup atau sudah meninggal.

Dikutip dari buku Ilmu Ushul Fiqh yang diterbitkan Duta Media Publishing, kata-kata yang dilarang sejatinya bukan cuma ‘ah.’ Kata seperti ‘cih’ dan ‘cis’ juga ikut dilarang karena berisiko menyakiti dan menyinggung hati orang tua.

Senada dengan makna QS Al Isra ayat 23, semua perbuatan yang bisa membuat orang tua sakit hati dilarang dalam Islam. Jika bicara yang menyakitkan tegas dilarang, apalagi memukul atau melakukan tindak kekerasan lain pada orang tua.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Post